Pages

Ads 468x60px

Jumat, 30 November 2012

'Penjualan Laptop Windows 8 Masih Sepi'

Trisno Heriyanto - detikinet

Jakarta - Microsoft mengklaim bahwa penjualan Windows 8 mencetak angka yang fantastis dalam sepekan. Tapi hal ini tidak dirasakan oleh Asus dan Acer.

"Saat ini permintaan Windows 8 tidak terlalu baik," kata David Chang, Chief Financial Officer dari Asus. Seperti dikutip detikINET dari Wall Stret Journal, Jumat (30/11/2012). 

Chang juga menambahkan bahwa salah satu laptop Windows 8 terjangkaunya, Vivobook, tidak berhasil mencetak angka penjualan yang diharapkan. Padahal produk ini sudah dimasukkan dalam kategori 'Top Selling' di situs Best Buy.

Hal yang sama juga dirasakan Acer sebagai salah satu mitra terbesar Microsoft. Produsen asal Taiwan ini menganggap bahwa penjualan laptop layar sentuh berbasis Windows 8 masih kurang diminati, salah satunya karena harga yang tergolong tinggi.

Sebelumnya Microsot mengklaim bahwa lisensi Windows 8 berhasil terjual sebanyak 40 juta hanya dalam sebulan. Itu berarti termasuk sistem operasi yang dijual bersama laptop, dan yang dijual secara terpisah baik melalui online atau retail.

"Windows 8 melampaui Windows 7 untuk urusan upgrade," klaim juru bicara Microsoft Brandon LeBlanc melalui blog Windows. 

Pun begitu, hingga saat ini banyak pengamat masih meragukan kesuksesan penjualan Windows 8 di masa yang akan datang. Terutama karena harganya yang terbilang tinggi, apalagi jika sudah dibungling dengan laptop layar sentuh.

0 komentar:

Posting Komentar